Tinta Sablon Kaos Pasta Karet (Rubber Inks)
Kami menerima banyak pertanyaan dari para pengunjung situs, mengenai tinta sablon yang harus digunakan untuk mencetak gambar di atas bahan tekstil. Untuk itu kami bermaksud untuk membahas tentang berbagai jenis tinta yang digunakan untuk keperluan tersebut. Secara umum, bahan tekstil/kain juga bermacam-macam jenisnya berdasarkan benang yang digunakan, antara lain:
- Kain katun murni (100% cotton)
- Kain katun yang dicampur dengan bahan sintetis (50/50 cotton & polyester blend)
- Kain polyester/sintetis (100%)
- Kain nylon
- Kain nylon yang dicampur dengan bahan spandex/lycra
- Kain polyester yang dicampur dengan bahan spandex/lycra
Berdasarkan jenis kain tsb di atas, tinta untuk mencetak pada bahan tekstil juga bermacam-macam jenisnya.
Kali ini, kami akan membahas tentang salah satu jenis yang tersedia di toko kami, yaitu tinta basis air yang biasanya disebut Tinta / Rubber Paste (pasta karet).
Di bawah ini adalah produk yang tersedia di toko kami.
Fungsi tiap-tiap tipe pada dasarnya sama akan tetapi kualitasnya berbeda dan sebagai akibatnya harganya juga berbeda. Jadi anda harus dapat menyesuaikan anggaran untuk produk yang akan di sablon sehingga pelanggan anda menjadi puas atas hasil sablonan.
- R.230 adalah Rubber Colour berbahan dasar karet yang digunakan untuk menyablon pada bahan kaos yang diberi biang warna. Hasil yang didapat setelah penyablonan akan terasa lentur pada bahan kaos tersebut.
- R.240 adalah Rubber White berbahan dasar karet putih yang digunakan untuk menyablon pada bahan kaos dan pada umumnya juga digunakan sebagai dasar pada kaos berwarna atau berbahan gelap. Hasil yang didapat setelah penyablonan akan terasa lentur pada bahan kaos tersebut.
- R.270 adalah Rubber Colour berbahan dasar karet yang digunakan untuk menyablon pada bahan kaos yang diberi biang warna/colour pigment. Hasil yang didapat setelah penyablonan akan terasa lentur pada bahan kaos tersebut. Kwalitas diatasnya R.230
- R.280 adalah Rubber White berbahan dasar karet putih yang digunakan untuk menyablon pada bahan kaos dan pada umumnya juga digunakan sebagai dasar pada kaos berwarna atau berbahan gelap. Hasil yang didapat setelah penyablonan akan terasa lentur pada bahan kaos tersebut. Kwalitas diatas R.240
- R.330 adalah Rubber White berbahan dasar karet putih yang digunakan untuk menyablon pada bahan kaos dan pada umumnya juga digunakan sebagai dasar pada kaos berwarna atau berbahan gelap.Hasil yang didapat setelah penyablonan akan terasa lentur pada bahan kaos tersebut. Kwalitas diatas R.280
- R.440 adalah Rubber White berbahan dasar karet putih yang digunakan untuk menyablon pada bahan kaos dan pada umumnya juga digunakan sebagai dasar pada kaos berwarna atau berbahan gelap. Hasil yang didapat setelah penyablonan akan terasa lentur pada bahan kaos tersebut. Kwalitas setara R.330 namun lebih lembut dari R.330
- Jenis Kain Kasa atau Screen Sablon Bag. 2
- Tinta Sablon Kaos Seri Creative Colours
423 thoughts on “Tinta Sablon Kaos Pasta Karet (Rubber Inks)”
- ← Older Comments
Selamat pagi mas, saya dari berastagi tanah karo sumatera utara mau nanya biaya meja sablon thailand yang 6 papan atau 12 papan berapa ya? Terus itu kualitas nya ada tingkatannya ga mas? Thankyou
tidak jual meja sablon thailand
Di tmpat saya kog kalo nyablon pigmen warna campuranya cuman 3 aja.
-pigmen
-sp pasta (gk tau ini disebut rubber atau bkn)
-air
Trs dibor bwt nyampurinya.
Itu udh bener apa blm ya?
sudah cukup namun penambahan air tidak banyak, hanya secukupnya saja itu bila diperlukan, karena penambahan air akan berakibat hasil ataupun kualitas tinta bisa saja berkurang.
Cat sablon yang cocok untuk bahan dryfit apa ya pak?
menggunakan rubber bisa
Pak mau tanya kalau cat sablon yang bagus buat bahan kain jeans yg gimana yak hehe, yang gk mudah luntur warna nya dan gk kaku gitu hasil nya.
kalau tidak kaku ya menggunakan rubber atau bisa juga dengan dilakukan blacing tersebih dahulu baru dilakukan sablon menggunakan medium super.
As,kum pak apakah cat ini bisa pakai untuk nyablon sandal
untuk pasta rubber kurang kuat bila digunakan untuk sandal.
Mohon pencerahan,gimana caranya agar sablon kain gelap dengan warna putih bisa sekali gesut aja,krn selama ini hasil sablon sy harus di ulang karena warna putihnya gak terang
nanti kami ulas pada artikel berikutnya. 🙂
Mas,boleh minta list harga tinta rubber ga?pengen order
Di tunggu infonya yaa
Terimakasih…
Pa sya mau tanya kalo pake bibit warana bisa ga utk kaos,,,?
pak dani mau tanya
* apakah bisa jenis pasta rubber digunakan untuk cetak separasi?
*kalo bisa apa ada jenis rubber tertentu yg digunakan untuk cetak separasi?
trus kalo bisa saya mau order pak mohon di info harganya
pasta rubber + obat ufdruk untuk raster + ongkos kirim via jne alamat cepu – blora – jawa tengah
thanks pak
Mas dani harga tinta R330+R440+printol+tinta nylon. Brpa? Untuk pengiriman ke malang berapa? Minimal harus berapa? Trimah ksih