Cara Campur Warna Dasar Bag I

Sebuah gambar dapat dikatakan menarik bila didukung oleh komposisi warna yang bagus.  Contohnya, di rak toko buku kita dapat mengamati berbagai desain sampul buku atau majalah. Kesannya semua sampul buku berlomba menampilkan “wajah”nya semenarik mungkin sehingga mata konsumen melirik buku/majalah tersebut dan membelinya.

Begitu pula sebuah produk yang dibungkus atau dikemas dalam sebuah dus, juga dibuat semarak mungkin agar dapat menarik mata konsumennya. Apabila anda menginginkan produk yang akan dipasarkan tampak unggul dan cepat laku, salah satu faktor yang harus anda perhatikan adalah pewarnaan kemasan.

Saya menekankan Pewarnaan karena ini adalah salah satu faktor ujung tombak / first impression yang penting bila produk kita hendak dilirik oleh konsumen. Tentunya produk tersebut harus juga ditunjang oleh kwalitas, kegunaan, fungsi dll yang memenuhi kebutuhan konsumen.

Karena itu pengetahuan tentang dasar pewarnaan harus dimiliki oleh perancang/designer maupun pemilik produk tersebut.

Secara singkat saya mencoba membantu pembaca mengenai pewarnaan secara umum.

Warna Dasar / Warna Primer
Terdiri dari:
1. Biru Dasar / Cyan
2. Merah Dasar / Magenta
3. Kuning Dasar / Yellow
4. Hitam Dasar / Black

Warna-warna dasar ini adalah warna murni yang dihasilkan dari sumber mineral organik dan non-organik. Sumber yang berasal dari bahan organik biasanya tidak berbahaya bagi tubuh manusia karena diambil dari tumbuh-tumbuhan. Umumnya digunakan untuk mewarnai bahan makanan. Contohnya: pewarna biru yang diambil dari bunga telang.

Sementara untuk yang non-organik atau bahan sintetis lebih banyak digunakan untuk industri besar maupun industri rumah seperti cat mobil, cat rumah, cat tekstil (termasuk tinta kaos) yang mudah ditemui disekitar rumah kita.

Indahnya ciptaan Allah yang sungguh luar biasa ini memungkinkan kita untuk mencampur 4 macam warna dasar ini menjadi ribuan warna yang berbeda.

Penasaran?

Nih coba kita campurkan
Antara warna Biru Dasar / Cyan dengan warna Merah/Magenta maka hasil yang bisa didapatkan adalah seperti gambar dibawah ini:

Lalu warna Biru/Cyan dicampur dengan warna Kuning/Yellow maka akan didapat warna Hijau.

Nah dari dua contoh di atas kita bisa berkreasi menciptakan warna warna indah lainnya dari 4 warna dasar tadi.

Selamat mencoba!

282 thoughts on “Cara Campur Warna Dasar Bag I

  1. Rian Saptahadi

    saya mau tanya Pak Dani,
    Agar dapat Warna yg agak gelap dalam Proses sablon, seperti Merah Maron dan Bitu dongker, itu bgmna ya ?
    apa cukup mnggunakan 1 Warna aja ? dgn beberapa kali timpa
    atau ada campuran lagi ?

    dan lebih efektif mana saat menyablon,
    apakah langsung warna yg kita mau, atau di awali dgn Putih terlebih dahulu, baru warna selanjutnya.

    Terima kasih Pak Dani

    1. Pak Dani Post author

      Sebaiknya dimulai dari putih terlebih dahulu baru selanjutnya warna.

      Untuk campuran warna, pilih pigmen warna yang kita mau, bila tidak ada maka bisa dilakukan pencampuran sendiri dari warna primer.

Leave a Reply to tokodani Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


Translate »
error: Sorry. This content is protected !!